Asyiknya Berenang di Water Park Ceria
Depok memiliki beberapa tempat bermain air yang menyenangkan. Salah satunya adalah Water Park Ceria yang berada di belakang kampus UI. Water park ini berlokasi di Jalan Raya Kukusan, Beji, Depok. Water park ini biasanya ramai dikunjungi saat akhir pekan atau hari libur.
Depok memiliki beberapa tempat bermain air yang menyenangkan. Salah satunya adalah Water Park Ceria yang berada di belakang kampus UI. Water park ini berlokasi di Jalan Raya Kukusan, Beji, Depok. Water park ini biasanya ramai dikunjungi saat akhir pekan atau hari libur.
Tempat wisata yang juga biasa disebut Kolam Renang Ceria ini terdiri atas dua jenis kolam renang yaitu kolam untuk dewasa dan kolam renang anak-anak. Di kolam khusus anak terdapat lima papan seluncur berbentuk spiral. Buah hati Anda juga dapat meluncur lewat perosotan yang mengarah langsung ke kolam renang. Tidak perlu khawatir bila tidak membawa pelampung karena di water park tersebut terdapat penjaja pelampung anak dengan harga terjangkau. Water Park Ceria juga memiliki beberapa wahana permainan air yang menarik. Anda dapat mengajak anak-anak mengayuh sepeda air. Selain itu ada juga kolam bola dan istana balon.
Water Park Ceria juga memiliki kolam arus yang mengelilingi kolam-kolam lain. Ada juga terowongan buatan yang dilengkapi shower sehingga tampak seperti gua air tejun. Di sini pengunjung juga dapat bermain futsal di lapangan yang disediakan. Terdapat empat lapangan futsal dengan rumput sintetis. Setalah lelah berenang pengunjung dapat beristirahat di saung-saung yang ada di pinggir kolam. Fasilitas lain yang dimiliki tempat wisata air ini adalah gedung serbaguna yang dapat disewa untuk mengadakan berbagai acara dan pertemuan.
Untuk dapat berenang di kolam renang Ceria pengunjung dikenai tarif masuk sebesar Rp 25.000. Selama hari libur biasanya harga tiket masuk ke kolam renang ini naik Rp 2.000. Kolam renang ini dapat dikunjungi menggunakan taksi atau kendaraan pribadi. Anda juga dapat menumpang angkot D04 dari Terminal Depok dan turun di Pondok Kukusan Permai. Anda tinggal berjalan kaki menuju kolam renang yang berada di belakang perumahan tersebut.
0 Response to "Asyiknya Berenang di Water Park Ceria"
Posting Komentar